Action script pada frame yang paling sering digunakan adalah script untuk mengontrol jalannya suatu animasi, baik animasi utama pada frame utama, maupun animasi yang berada di dalam movieclip. Perhatikan contoh latihan berikut :
1. Buatlah sebuah file baru kemudian buatlah sebuah animasi motion tween sederhana berupa bola yang bergerak dari kiri ke kanan sebanyak 30 frame kemudian test movie. Anda akan melihat bahwa movie dimainkan secara terus menerus (loop). Anda sama sekali tidak memiliki kontrol terhadap animasi tersebut. Kita akan mengontrol movie dengan script sederhana berisi action stop, play, dan goto.
2. Buat layer baru dan beri nama denganl layer “action”. Anda akan menempatkan script di frame di layer tersebut. Biasakanlah untuk membuat script di layer tersendiri agar memudahkan dipeerbaiki.
3. Insert keyframe di frame 30 kemudian tekan F9 untuk membuka panel action dan ketikkan script berikut pada panel act ion script.
stop();
4. Tutup Action Panel. Perhatikan pada frame 30akan terdapat sebuah huruf a kecil pada frame yang menandakan pada frame tersebut terdapat script.
5. Lakukan test movie maka movie akan berhenti di frame 30. Perhatikan gambar 4.2.



Sekarang kita akan mencoba action goto yang memungkinkan sebuah animasi berpidah-pindah antar
frame.
6. Buka kembali panel action script pada frame 30, hapus action script stop (); dan ganti dengan action goto
gotoAndPlay(20);
Lakukan Test Movie. Anda akan melihat movie dimainkan pertama kali sampai frame terakhir kemudian kembali ke frame 20.
7. Ulangi kembali langkah 6, dan ganti action script pada frame 30 menjadi gotoAndStop(15);
Lakukan test movie maka Anda akan melihat movie akan dimainkan hingga frame 30 kemudian berhenti pada frame 15.
Untuk memudahkan pengetikan action script, terdapat sebuah panel yang terletak di sebelah kiri panel action script yang berfungsi sebagai script otomatis tanpa melakukan pengetikan, pehatikan gambar 4.3. Kliklah salah satu fungsi action tersebut maka secara otomatis akan muncul actionscript pada panel action.