Symbol dalam flash merupakan komponen objek yang memiliki fungsi tertentu. Sedangkan Library adalah tempat penyimpanan  semua symbol serta komponen lain lainnya
 
Tombol / Button 
Tombol merupakan komponen dalam flash yang apabila di klik dengan mouse akan menghasilkan sebuah efek tertentu, penjelasan mengenai Action script pada tombol akan kita bahas pada postingan selanjutnya tentang Action Script.
 
Untuk membuat tombol, perhatikan langkah-langkah berikut :
1.  Klik Rectangle Tool, pada option modifier, klik icon set corner radius dan ketik nilainya misal 10 points.
2.  Atur Stroke Color menjadi hijau dengan ketebalan 1 pt dan fill color kuning.
3.  Buatlah sebuah kotak pada stage, klik Text Tool dan buatlah sebuah tulisan di atas tombol tersebut dengan nama “Tombol”. 
 
 
 
 
 
 
 
4.  Seleksi kotak dan tulisan lalu tekan tombol F8 (atau klik kanan pada objek dan pilih Convert to Symbol).
5.  Ketikkan pada name “Tombol” dan pada option type pilih button, lalu OK

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
6.  Anda telah berhasil membuat sebuah tombol, sekarang double klik tombol tersebut, Anda
akan masuk ke edit mode dan akan terlihat pola time line sekarang berubah menjadi Up,
Over, Down, Hit
7.  Insert keyframe pada frame Over, ubah warna fill color objek menjadi warna lain, misalnya
kuning.
8.  Insert Keyframe pada frame Down, ubah warna fill color objek menjadi warna biru.
9.  Tekan Ctrl + Enter untuk melihat hasilnya.
 
Movie Clip
Movie Clip merupakan tipe symbol yang paling banyak  digunakan, suatu movie clip dapat
menyimpan beberapa komponen symbol lagi di dalamnya. Berikut latihan membuat sebuah movie
clip.
1.  Buatlah sebuah lingkaran dengn stroke colot dan fill color bebas.
2.  Seleksi objek tersebut dan tekan tombol F8.
3.  Ketikkan nama “bola” pada name dan pilih tipe Movie clip, lalu OK

Library
Library dalam flash merupakan tempat berkumpulnya semua komponen flash,  Library umumnya
terletakdi sisi kanan layar.  Apabila anda menghapus suatu symbol misal berupa tombol atau movie clip dari stage, maka symbol tersebut masih tersimpan dalam library dan siap dikeluarkan kapanpun .